adf.ly

Jumat, 06 Mei 2011

MAKALAH TENTANG HYPNOBIRTHING

New Picture Latar belakang

Nyeri persalinan adalah suatu keadaan rasa sakit dan tidak nyaman yang dirasakan selama menjalani proses persalinan. Para ahli di bidang kesehatan menggolongkan dalam dua jenis rasa nyeri / sakit dalam persalinan. Yaitu sakit yang fisiologis dan sakit psikologis.

 

Pada sakit yang fisiologis

Adalah sakit yang alami dan pasti akan terjadi. Sakit ini ditimbulkan karena proses kontraksi dari rahim dan pembukaan jalan lahir. Ambang kesakitan tiap wanita berbeda, sangat individual dan tidak dapat digeneralisasi. Maka perlu dilatih agar bisa tahan, latihan ini melalui metode hypnosis. Dilakukan manipulasi agar rasa nyeri berubah menjadi rasa bahagia .

Pada sakit yang Psikologis

Adalah rasa sakit yang muncul karena ketakutan yang mendalam, panik, emosi. Ketegangan ini menyebabkan rasa sakit yang di derita bertambah parah. Hal ini karena sugesti negative masuk ke dalam alam pikiran bawah sadar.

Tipe sakit inilah yang bisa dihilangkan dengan metode hypnoBirthing dan relaksasi . Sehingga yang ada hanya perasaan nyaman dan bahagia.

Memang harus diakui banyak orang masih sulit menerima HypnoBirthing karena metode ini di anggap berbau mistik atau berkaitan dengan ilmu tertentu yang tidak pantas dipelajari. Pendapat itu salah besar karena, hypnosis bukan sebuah ilmu melainkan kenyataan ilmiah yang terjadi pada pikiran manusia. Manusia sekadar mencoba menggapai bagian pikiran yang dalam dan sulit diubah lewat metode hypnosis yang telah terbukti secara ilmiah.

Sementara itu , beberapa pihak juga curiga bahwa metode HypnoBirthing akan membuat sang ibu tertidur dan tidak sadarkan diri selama proses melahirkan . Kembali lagi, pendapat ini jelas keliru karena jika sang ibu tidak menggunakan obat bius apa pun, ia tentu akan sadar dan mampu mengingat setiap detik proses kelahiran bayinya.

Rumusan masalah

1. Pengertian hypnobirthing

2. Sejarah Hipnobirthing

3. Setiap wanita bisa melakukan hypnobirthing

4. Manfaat Hipnobirthing

5. Keuntungan Hypnobirthing bagi Dokter dan para medis

6. Teknik Hypnobirthing

7. Kapan Memulai Hypnobirthing

PEMBAHASAN

 

1. Pengertian Hypnobirthing

Hypnobirthing adalah penggunaaan hypnosis untuk proses persalinan yang alami , lancar alami. Ibu hamil masuk dalam relaksasi yang dalam dan dialakukan dalam keadaan sadar. Selain berguna untuk mengurangi rasa sakit dan memperlancar proses persalinan. Hypnobirthing atau penggunaan hypnosis selama masa kehamilan bisa mencegah gangguan emosional baik saat sebelum persalinan dan setelah persalinan.

HypnoBirthing merupakan suatu metode baru yang dikhususkan untuk wanita hamil dengan melakukan relaksasi mendalam, bertujuan untuk mempersiapkan proses kelahiran normal yang lancar,nyaman dengan rasa sakit yang minimum, karena mampu memicu hormon endorphin yang merupakan hormon penghilang sakit alami tubuh

Dengan kata lain, hypnobirthing adalah penggunaaan hypnosis untuk proses persalinan yang alami , lancar alami. Ibu hamil masuk dalam relaksasi yang dalam dan dialakukan dalam keadaan sadar. Selain berguna untuk mengurangi rasa sakit dan memperlancar proses persalinan. Hypnobirthing atau penggunaan hypnosis selama masa kehamilan bisa mencegah gangguan emosional baik saat sebelum persalinan dan setelah persalinan.

Ibu hamil bisa masuk dalam alam pikiran bawah sadar. karena kedahsyatan alam bawah sadar membuat seorang ibu bisa menjalin komunikasi efektif alias berbicara kepada si jabang bayi di rahim. Tentu saja jalinan kasih sayang kepada janin di dalam rahim akan terjalin sejak dini. Intinya manusia bisa mengkoordinasikan fungsi mind body soul (pikiran tubuh dan jiwa) secara harmonis sehingga didapatkan persaan bahagia dalam proses persalinan maupun saat masa kehamilan dan pasca melahirkan.

 

2. Sejarah

dikenalkan oleh pakar ginekologi Dr. Grantly Dick-Read, lewat buku Childbirth Without Fear yang ditulisnya pada 1944. Terapi Hypnobirthing selanjutnya dikembangkan oleh Marie F. Mongan, pendiri HypnoBirthing Institute.

Hypnobirthing dari kata hypnotic dan birthing, bukan berarti ibu hamil akan di hipnotis hingga tertidur atau tidak sadarkan dirinya saat melahirkan. Namun hipnotis yang digunakan adalah metode penanaman sugesti positif saat otak telah berada dalam kondisi rileks.

Tahun 1958, The American Medical Association menyetujui terapi dengan menggunakan hipnotis. Termasuk terapi hipnotis yang dipakai untuk memudahkan proses kelahiran bayi (hypnobirthing) yang belum banyak diketahui publik.

Hypno-birthing dicetuskan berdasarkan buku yang ditulis oleh pakar ginekologi Dr Grantly Dick Read, yang mempublikasikan buku Childbirth Without Fear pada tahun 1944. Terapi hypno-birthing selanjutnya dikembangkan oleh Marie Mongan, pendiri Hypno-birthing Institute.

Terapi ini mengajarkan kepada para ibu untuk memahami dan melepaskan Fear-Tension-Pain Syndrome yang sering kali menjadi penyebab kesakitan dan ketidaknyamanan selama proses kelahiran. Saat merasa takut, tubuh mengalihkan darah dan oksigen dari organ pertahanan non esensial menuju kelompok otot besar di wilayah kaki dan tangan. Akibatnya, area wajah ‘ditinggalkan’. Maka ada ungkapan ‘pucat karena ketakutan’.

Dalam situasi yang menakutkan, tubuh mempertimbangkan bahwa uterus atau rahim dipandang sebagai organ ‘tidak penting’. Menurut Dr Dick-Read, rahim pada perempuan yang ketakutan secara kasat mata memang tampak putih. Hypno-birthing mengeksplorasi mitos bahwa memang rasa sakit adalah hal yang wajar dan dibutuhkan saat melahirkan normal.

Saat perempuan yang melahirkan terbebas dari rasa takut, otot-otot ditubuhnya termasuk otot rahim akan mengalami relaksasi yang akan membuahkan proses persalinan yang lebih mudah dan bebas stres.

 

3. Siapapun bisa melakukan Hypnobirthing

Setiap wanita bisa melakukan hypnobirthing. Prinsipnya adalah relaksasi pikiran , relaksasi nafas dan relaksasi tubuh. Relaksasi atau hypnobirthing ini bisa dilakukan oleh hypnotherapis, Dokter juga para medis kepada pasien sang ibu hamil, bisa juga dilakukan oleh suami (yang sudah mendapat pelatihan hypnobirthing) kepada istrinya saat masa hamil, bisa dilakukan oleh ibu hamil (self hypnosis) hanya dengan ikut pelatihan singkat.

Melakukan hypnobirthing hanya butuh pelatihan singkat, karena pada dasarnya upaya sinkronisasi antara mind body soul tidak sulit dilakukan oleh siapapun. Karena sebetulnya hypnosis adalah proses sehari hari yang disadari atau tidak disadari terjadi di sekitar kita, dan kita pun mengalami. Prinsipnya bagaimana kita bisa fokus, rileks dalam suasana tenang, dan kita sadar sepenuhnya.

Ada kekeliruan bahwa masuk ke hypnosis atau bawah sadar seolah oleh kita jadi tidak sadar bengong dll. Itulah kesalahfahaman yang selama ini dipegang oleh masyarakat. Karena memang banyak media yang meliput hypnosis dengan perspektif yang keliru.

Yang benar bahwa keadaan hypnosis atau masuk pikiran bawah sadar, sepenuhnya kita sadar. Jadi jangan samakan hypnosis utuk melahirkan seperti hypnosis dalam pertunjukan. Karena memang sangat berlainan banget.

Kenapa seorang ibu hamil darus diatih melakukan self hypnosis, karena supaya kapanpun ibu hamil menginginkan rileks. Ia bisa dengan mudah melakukan rileksasi atau self hypnosis untuk dirinya, sehingga ibu hamil jika mengalami keluhan fisik atau mental, dirinya bisa mengatasi dengan self hypnosis.

 

4. Manfaat Hypnobirthing

Untuk Ibu : Ibu hamil bisa memanage atau mengurangi kadar rasa sakit saat melahirkan, meminimalisir stress, depresi saat masa melahirkan, karena ibu jauh lebih mudah mengontrol emosinya. Ibu mendapatkan rasa nyaman, ketenangan dan kebahagiaan karena persalainan yang lebih lancar. Mencegah kelelahan yang berlebihan saat proses persalainan, malah beberapa kasus meski habis mengejan namun wajah menjadi jauh lebih segar. Mengurangi komplikasi medis dalam melahirkan.

Untuk janin : janin merasa ada kedekatan emosi dan ikatan batin lebih kuat, karena saat melakukan hypnobirthing ubu dan janin menjalin komunikasi bawah sadar, bayi yang dolahirkan relatif tidak kekurangan oksigen. Janin juga merasa damai dan mendapatkan getaran tenang serta pertumbuhan hormon melalui plasenta lebih seimbang.

Untuk Suami : Merasa lebih tenang dalam mendampingi proses kelahiran, emosi kehidupan suamiistri lebih seimbang, (karena ada wanita hamil yang bawaanya lebih marah marah, lebih egois dll) bisa diseimbvangakan dengan hypnobirthing. Jika suami melakukan hypnobirthing ke istri ada jalinan lebih mesra ke istrinya dan bisa mendekatkan dengan sang janin.

 

5. Keuntungan bagi Dokter dan para medis

Kerja lebih ringan, karena wanita yang masuk program hypnobirthing lebih stabil emosinya, tidak banyak mengeluh. Proses persalingan jauh lebih lancar dan cepat. Meminimalkan penggunaan opbat bius, kemungkinan komplikasi persalinan lebih kecil.Proses pembukaan jalan lahir lebih singkat, meminimalkan penggunaan induksi persalinan.

 

6. Teknik hypnobirthing

Teknik Ada berbagai teknik dalam hypnobirthing namun intinya masih seperti menghypnosis biasa yaitu :

a) preinduksi

b) induksi

c) deepening

d) terapeutic sugestion

e) terminasi

 

a) Preinduksi

Preinduksi adalah persiapan masuk ke pikiran bawah sadar dan termasuk mengetahu sebgai manfaat melakukan hypnosis. Dalam aras pre induksi ini ibu hamil juga dilatih tungkat kepekaan terhadap sugestibilitas, bisa dengan menggunakan alat atau tanpa alat. Salah satu alat yang digunakan adalah pendulum cevreul, caranya diamkan pendulum dan pandang pendulum lalu berkonsetrasi menggerakkan pendulum ke kanan ke kiri atau berputar hanya dengan memfokuskan pikiran. Cara lain tanpa alat yaitu dengan metode arm levitation yaitu mengangkat dua tangan lalu merasakan sugesti tangan kiri seolah ada sensasi balon hingga tangan kiri terangkat ke atas, tangan kanan ada sensasi membawa buku berat sehingga merasa tertarik ke bawah. Biasanya hypnotherapis akan mengajarkan kepada ibu hamil yang ikut kursus hypnobirthing.

b) Induksi

induksi yaitu tahap bagaimana meng-offkan pikian sadar dan masuk ke pikiran bawah sadar. Yang lazim gigunakan adalah progresif relaksasi yaitu relaksasi bertahap secara cepat dari ujung kepala secara bagian per bagian sampai ujung kaki.

c) Deepening

Berikutnya untuk memperdalam relaksasi dilakukan deepening, bisa menggunkan metode elevator seirirng dengan turunnya elevator maka relaksasi makin dalam, cara yang lai bisa menggunakan ball of light yaitu imaginasi kekuatan bola cahaya yang selain memperdalam relaksasi juga sekaligus sugesti menghilangkan kepenatan dan rasa capai.

d) Therapeutic Sugestion

Setalah dilakukan deepening dilakuakan hypnotherapeuticnya, bisa sugesti badan sehat dan perasaan gembira, maupun imaginsi bagaimana melahirkan dengan nyaman dan damai serta tenang. Methode sugesti bisa bermacam macam, bisa disesuaikan dengan keadaan emosi dan fisikal pasien , namun jika pasien mengalami berbagi kasus trauma dan ketakutan yang berlebihan, memang perlu seorang hypnotherapist untuk membantu.

Seorang hypnotherapist akan mencari permasalahannya dengan metode hypnoanalisis. Sugesti bisa berupa mehtapora sugesti, bisa dengan empowerment sugesti maupun berbagai kalimat afirmatif.

e) terminasi

Setelah itu proses ditutup dengan terminasi sambil memberikan sugesti membuka mata dengan keadaan gear budar.

 

7. Kapan mulai Program hypnobirthing ?

Biasanya kehamilan trimester pertama sudah bagus dilakukan hypnobirthing. Namun tidak juga terlambat kalau melakukan hypnobirthing setelah usia kehamilan 7 bulan bahkan sampai detik detik terakhir saat mau melahirkan.

Berdasarkan pengalaman Hipnotherapist, tidak ada efek signifikan kapan mulai dilakukan hypnobirthing. Hanya saja jika ibu tekun melakukan self hypnosis sejak usia kehamilan awal ibu bisa merasakan rilek jauh lebih baik, karena fkator sering dilatih. Selain itu pada usia 7 bulan dimana janin sudah bisa merasakan dan sudah ada proses memori, maka dalanm melakukan self hypnosis ibu sudah bisa bercakap cakap dan bercerita kepada janin di perut. Dengan melakukan self hypnosis seorang ibu atau ayah bisa melakukan bisikan batin bawah sadar kepada janindan hasilnya bagus untuk perkembangan janin dalam rahim ibu.

Sejauh ini juga belum ditemukan efek samping dari hypnobirthing, karena hypnobirthing tidak menggunakan obat obatan kimia, maka tidak mempunyai efek samping.

Ibu hamil di rumah juga bisa melakukan hypnobirthing sendiri, caranya gampang setelah tahu cara melakukan relaksasi pikiran bwah sadar, waktu yang bagus bisanya pagi atau malam hari, iringi music soft dengan irama monoton, syukur punya music dengan sistem bineural yaitu music yang tujuannya untuk menurunkan gelombang tubuh, lalu lakukan relaksasi dan visualisasikan kelahiran nyaman yang diinginkan dan berikan kalimat sugesti positif lalu akhiri dengan sugesti positif dan terminasikan diri anda buka mata dengan keadaan lebih segar dari sebelumnya.

 

Referensi :

http://www.hypno-birthing.web.id

http://astaqauliyah.com/2007/01/hypnobirthing-teknik-melahirkan/

http://yussantos.wordpress.com/2008/03/29/hypnosis-for-birthing-hypnobirthing-melahirkan-dengan-nyaman-dan-bahagia/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar